Kulkas Tidak Dingin, Inilah 6 Penyebabnya

Seiring perkembangan jaman, kulkas atau lemari es kini sudah menjadi bagian hidup sehari-hari. Kebutuhan kulkas kini tidak terbatas untuk penyimpanan makanan atau minuman saja, tapi juga dimanfaatkan untuk penyimpanan ASI atau bahkan skincare.

Selain penggunaan kulkas dalam rumah tangga, pengusaha baik kecil hingga besar pun kini memanfaatkan kulkas untuk penyimpanan bahan usahanya. Namun apa yang terjadi bila kulkas tidak dingin? Pasti menyulitkan, bukan?

Penyebab Kulkas Tidak Dingin

Masalah kulkas tidak dingin biasanya terjadi akibat salah satu atau gabungan dari beberapa penyebab yang muncul, berikut ini kami rangkum untuk anda 6 penyebab umum kenapa kulkas tidak dingin:

1. Thermostat Tidak Diatur

Thermostat adalah alat untuk pengaturan suhu kulkas, biasanya berbentuk knob putar untuk yang analog atau tombol untuk yang digital. Untuk penyebab ini adalah human error, karena suhu lupa disetting sesuai kebutuhan pengguna. Ada juga kemungkinan thermostat rusak sehingga suhu tidak bisa disetting sama sekali.

2. Ada Bunga Es

Bunga Es yang menumpuk pada kulkas mengakibatkan terhambatnya aliran udara dingin untuk pendinginan. Kini sudah tersedia banyak kulkas dengan fitur auto defrosting atau no frost untuk mencairkan bunga es secara otomatis.

3. Seal Pintu Tidak Rapat

Seal atau karet pada pintu kulkas berfungsi sebagai penahan agar tidak ada udara keluar-masuk pada kulkas. Adanya udara yang masuk saat pintu tertutup bisa memperlambat proses pendinginan dan membuat pemakaian listrik meningkat karena kulkas bekerja terus-menerus.

4. Masalah Kelistrikan

Masalah kelistrikan yang umum terjadi adalah tegangan tidak stabil yang mengakibatkan kompresor tidak berfungsi dengan baik, dan stop kontak yang bermasalah. Hal tersebut sering jadi penyebab kenapa kulkas tidak dingin.

5. Kurang Freon / Refrigerant

Refrigerant atau yang lebih dikenal sebagai Freon (diambil dari nama merk refrigerant) adalah zat yang berfungsi mendinginkan Kulkas. Penyebab kurangnya Freon atau Refrigerant bisa dari kebocoran di saluran pendinginan, atau pengelasan yang kurang rapi.

6. Kompresor Rusak

Kompresor merupakan bagian vital dari mesin pendingin, berfungsi mengubah Refrigerant (Freon) dari keadaan panas menjadi dingin dan mengalirkannya ke saluran pendinginan di bagian dalam kulkas. Kerusakan di bagian kompresor cukup berat karena seringnya dibutuhkan penggantian kompresor yang baru.

Demikian 6 penyebab kulkas tidak dingin, jangan lupa untuk selalu merawat kulkas anda agar selalu awet dan dingin! Beberapa penyebab tersebut bisa dicek sendiri namun jika butuh teknisi jangan segan untuk menghubungi kami. Cek juga artikel kami yang lain untuk info mengenai perawatan mesin pendingin.

Similar Posts