Kenapa Kulkas Baru Tidak Boleh Langsung Dinyalakan?
Ketika Anda membeli Kulkas baru, besar kemungkinan Anda diberikan informasi kalau “kulkas baru tidak boleh langsung dinyalakan” dan harus tunggu sekian jam terlebih dahulu.
Pertanyaannya adalah, apakah hal tersebut benar? Mari kita bahas lebih lengkap.
Penyebab Kulkas Tidak Boleh Langsung Dinyalakan
Penyebab kulkas baru tidak boleh langsung dinyalakan adalah untuk menunggu oli kompresor kembali ke posisinya semula setelah terguncang dan berpindah posisi akibat pengiriman atau dipindahkan.
Kompresor adalah mesin yang berfungsi untuk memompa freon ke seluruh bagian kulkas untuk melakukan proses pendinginan.
Oli kompresor pada kulkas berfungsi untuk melindungi spare part yang ada di dalam kompresor agar tidak cepat rusak ketika kulkas digunakan. Oleh karena itu ketika kulkas dinyalakan tapi oli belum kembali ke posisi awalnya maka kompresor berpotensi untuk menjadi cepat rusak.
Selain itu oli kompresor juga dapat menyumbat sistem mesin pendingin sehingga pendinginan terjadi dengan tidak sempurna.
Berapa Jam Kulkas Bisa Dinyalakan Setelah Datang?
Dikutip dari Beko, kulkas yang baru sampai sebaiknya didiamkan minimal selama 4 jam setelah kulkas ditempatkan. Setelah lebih dari 4 jam, kulkas boleh dinyalakan.
Waktu minimal 4 jam tersebut adalah estimasi waktu untuk menunggu oli kompresor kembali ke posisi normalnya. Hal ini penting untuk dilakukan untuk mencegah kerusakan pada kulkas di masa depan.
Kulkas yang mengalami kerusakan kompresor sama seperti manusia yang mengalami sakit di bagian jantungnya, sungguh sangat kritis dan diperlukan penanganan oleh ahli untuk dilakukan service kulkas secepatnya.
Setelah Kulkas Nyala
Setelah waktu tunggu selesai, kulkas dapat dinyalakan. Hal yang penting untuk dilakukan selanjutnya adalah biarkan kulkas mendingin terlebih dahulu, estimasinya selama kurang lebih 3-4 jam sebelum akhirnya kulkas dimasukkan barang.
Saran tambahan dari kami, atur thermostat (alat pengatur suhu) dengan suhu secukupnya serta jangan mengisi kulkas terlalu penuh.
Tujuannya untuk mencegah kondensasi atau pembekuan di area pendinginan. Apabila terjadi pembekuan, efeknya adalah kulkas menjadi berair atau mendingin lebih lama.
Kesimpulan
Kulkas tidak boleh langsung dinyalakan ketika baru datang karena dikhawatirkan oli yang ada di kompresor berpindah ke tempat lain. Oli yang tidak berada di tempat yang sesuai berpotensi untuk menimbulkan kerusakan di masa depan.
Setelah ditunggu dan akhirnya dinyalakan, jangan langsung menaruh barang ke dalam kulkas. Tunggu dulu kulkas hingga dingin, estimasi sekitar 3-4 jam baru kemudian digunakan untuk menyimpan barang.
Cek artikel kami yang lain dan jangan lupa untuk menghubungi Refcon Polar Nusaindo di nomor 085692699322 apabila mengalami kerusakan pada kulkas Anda. Teknisi kami siap untuk memperbaiki kulkas Anda.